Bek Persebaya Rizky Ridho Siap Tampil Optimal untuk Timnas Indonesia U-20 di SEA Games 2023 Kamboja



WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA – Timnas Indonesia U-22 bersiap menghadapi SEA Games 2023 di Kamboja pada 5-17 Mei 2023.

Untuk cabang olahraga (cabor) sepak bola SEA Games 2023 mulai bergulir pada 29 April mendatang.

Bek Persebaya Surabaya, Rizky Ridho, diproyeksikan masuk dalam  skuad Timnas U-22 untuk SEA Games 2023.

Rizky Ridho bersyukur mendapat kesempatan memperkuat Timnas U-22 yang ditukangi Indra Sjafri.

Oleh sebab itu, pemain berusia 21 tahun itu, berjanji akan memberikan penampila  terbaik bagi Merah Putih di pesta olahraga Asia Tenggara itu.

Baca juga: Jelang Melawan Irak Rabu Besok, Ronaldo Kwateh Minta Pemain Timnas U-20 Fokus ke Tim Sendiri

Baca juga: Timnas U-22 Mulai TC SEA Games 2023 Besok, Ini Daftar Pemain yang Dipanggil Indra Sjafri

Baca juga: Mabes Polri Keluarkan Izin, Polda Metro Kerahkan 283 Personel Amankan Laga Ujicoba Timnas U-22

“Saya selalu bersyukur dan saya akan memberikan penampilan yang terbaik,” kata Rizky Ridho setelah pertandingan pekan ke-27 Liga 1 2022/23 antara RANS Nusantara FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023).

Rizky Ridho sempat memersembahkan medali perunggu di ajang SEA Games sebelumnya di Vietnam.

Sebelumnya, Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso, telah mengisyaratkan bahwa dua pemainnya, Rizky Ridho dan Ernando Ari menerima panggilan untuk memerkuat Timnas U-22.

Meski demikian, keduanya tidak diwajibkan mengikuti pemusatan latihan (TC) sejak awal dimulai.

Hal itu dikarenakan Rizky Ridho dan Ernando Ari masih bermain reguler di Liga 1 2022/23.

BERITA VIDEO: Terekam Video Aksi Duel Maling Vs Pemilik Rumah, Hingga Lari ke Atap Genting

TC Timnas U-22 mulai menggelar TC di Jakarta pada 1 hingga 16 Maret mendatang.

“Agenda itu merupakan TC tahap pertama. Ada beberapa pemain dipanggil ke timnas, tapi, pemanggilan itu ditahap akhir. Pemain yang reguler, seperti Rizky Ridho, Ernando, tidak dipanggil di dalam tahap seleksi,” kata Aji.

“Karena ada beberapa tahapan, 1-8 (Maret) ada seleksi, 8-16 seleksi itu pemain yang usia 2001, tetapi seleksi ini untuk pemain-pemain yang tidak regular,” ujar Aji.

Pelatih kelahiran Malang itu mengucapkan bahwa Rizky Ridho dan Ernando Ari masih bisa membela skuad Bajul Ijo, julukan Persebaya Surabaya, hingga musim ini berakhir yang diprediksi selesai pada pertengahan April 2023.

“Untuk Rizky, Ernando Bisa menyelesaikan kompetisi,” pungkas Aji Santoso.

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News




Posted

in

by

Tags: